WASPADALAH AKAN DOSA DISISA UMURMU
Fudhail bin ‘Iyadh rahimahullah berkata,
“Engkau berbuat kebaikan (amal shaleh) pada sisa umurmu (yang masih ada), maka Allah akan mengampuni (dosa-dosamu) di masa lalu..
karena jika kamu (tetap) berbuat buruk pada sisa umurmu (yang masih ada), kamu akan disiksa (pada hari kiamat) karena (dosa-dosamu) di masa lalu dan (dosa-dosamu) pada sisa umurmu.”
Lathoiful Ma’aarif
Satu Dosa yang kita lakukan seringkali mendatangkan dosa dosa yang lainnya... Seetprti orang yang mabuk, karena akalnya tertutupi dan terganggu, kemudian ia mencuri, berzina, membunuh, dsb... Oleh karena itu takutlah terhadap Allah, jauhilah apa yang Allah murkai niscaya kita Allah jauhkan kita dari maksiat... Jauhilah pula dosa dosa kecil, karena jika dosa kecil dilakukan terus menerus makan akan menjadi besar dan bnayak, kemudian menyengsarakanmu di dunia dan diakhirat... nauzubillahimindzalik
Perbaikilah sisa umur, dan tetaplah dalam kebaikan... Sebab keadaan diakhirat itu berdasarkan baik buruknya amal penutup kala ajal menjemput... Ya Allah Husnul khatimahkanlah kami... Berakhirlah sisa umur kami, panjangkan lah umur kami dalam ketaatan... Aamiin ya Allah
Komentar