RINDUKAH ENGKAU
Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda:
مَنْ أَحَبَّ لِقَاءَ اللَّهِ أَحَبَّ اللَّهُ لِقَاءَهُ ، وَمَنْ كَرِهَ لِقَاءَ اللَّهِ كَرِهَ اللَّهُ لِقَاءَهُ
“Siapa yang merasa suka untuk bertemu dengan Allah, Allah akan suka bertemu dengannya. Dan siapa yang tidak menyukai bertemu dengan Allah, Allah pun tidak suka bertemu dengannya.”
RINDUKAH engkau bertemu dengan Sang Khaliq?...... Dia lah yang menciptakan kita.. Mengatur semua keperluan dan urusan kita.... Mendengar setiap keluh kesah kita....
Ketika himpitan duniawi telah membuat hati menjadi lelah, maka hanya kepada Allah lah kita bersandar..... Sungguh dunia ini sangat berat untuk diarungi tanpa kedekatan kepada Allah disetiap waktunya.... Detik demi detik berlalu...semakin menghantarkan kita kepada hari pertemuan kepada Allah taala....
Kesibukan duniawi seringkali menjauhkan kita dari Allah... Dan sebaik baik obat kelalaian ialah taqarrub kepada Allah... Cintailah Allah, maka Allah akan mencintaimu.... Jika Allah sudah cinta kepada kita maka Allah akan memberikan apapun yang terbaik kepada kita....
Atas rahmatNya lah kita masih diberi kesempatan hidup... Maka janganlah lupa untuk senantiasa bertaubat.... Lakukanlah kewajiban dan yang sunnah juga sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah...
Dunia ini bagaikan angin berlalu... Disetiap saatnya selalu ada orang yang dijemput oleh ajalnya... Kita hanya menunggu waktu dimana kehidupan yang kekal abadi di Jannah Allah kelak.... Jangan bersedih jika merasakan segala kesusahan di dunia ini, sabarlah dan ridholah kepada Allah.... Ingatlah kepada Allah dimanapun kita berada... Hanya Allah lah yang dapat membuat hati kita menjadi tenang....
Yakinilah, kelak pertemuan dengan Allah itu pasti, dan berbagai kebaikan dan kemenangan bagi hamba Allah di akhirat itu adalah hal yang akan terjadi... Teruslah beramal Soleh dan obatilah kerinduan kepada Allah itu dengan dzikir dan tafakur...
Komentar